Anak Balita
Anak balita merupakan kelompok yang
menunjukkan pertumbuhan badan yang pesat, sehingga memerlukan zat-zat gizi yang
tinggi setiap Kg berat badannya (Sediaoetama, 2006). Balita adalah individu atau
sekelompok individu dari suatu penduduk yang berada dalam rentang usia
tertentu. Usia balita dapat dikelompokkan menjadi tiga golongan yaitu golongan
usia bayi (0-2 tahun), golongan batita (2-3 tahun), dan golongan pra sekolah
(> 3-5 tahun). Adapun menurut WHO, kelompok usia balita adalah 0-60 bulan.
Sumber lain mengatakan bahwa usia balita adalah 1-5 tahun (Andriani dan
Wirjatmadi, 2012).
No comments:
Post a Comment